Peluang usaha Bisnis ala Gerobakan


Anda mempunyai usaha gerobak makanan? Ya, usaha makanan dengan menggunakan gerobak ini masih menjadi kuliner dengan langganan populer dari kalangan ibu rumah tangga. Seperti bakso, mie ayam, ataupun bakpao. Usaha yang dilakukan dengan cara berkeliling ini ternyata mempunyai banyak keuntungan juga.

Gerobak unik yang dijalankannya pun beragam. Ada yang menggunakan gerobak dorong, gerobak di atas motor dan sebagainya. Masing-masing mempunyai usaha gerobak makanan khas tersendiri. Mengapa memilih usaha makanan dengan gerobak? Berikut beberapa alasan mengapa Anda harus mempunyai gerobak untuk menjual usaha makanan Anda.

Beberapa Alasan Memilih Usaha Makanan dengan Gerobak waralaba
Modal lebih Murah

Anda bisa menghemat pengeluaran usaha makanan Anda dengan menggunakan gerobak. Bermodalkan kayu dan roda atau dengan kendaraan motor, Anda bisa berjualan dengan leluasa tanpa memikirkan tempat. Walaupun terbatas tempatnya penyimpanannya, Anda bisa menkreasikannya dengan menambahkan tempat di sisi yang lain.


Tidak Perlu Sewa Tempat

Seperti dilansir dari goukm.id, jika Anda membuka usaha dengan menggunakan gerobak, Anda tidak perlu lagi menyewa tempat untuk usaha Anda. Anda hanya perlu keliling di tempat-tempat sekitar Anda. Carilah tempat yang mempunyai lokasi strategis seperti tempat belajar atau perkantoran.

Cepat Mendapatkan Pelanggan

Anda susah mendapatkan pelanggan? Nah, dengan menggunakan gerobak, akses menyapa pelanggan Anda akan semakin mudah dan terjangkau. Kapan lagi bisa bertegur sapa sambal membuat makanan yang diinginkan pelanggan kita? Jangan lupa jaga kebersihan gerobak Anda agar lebih mudah dipercaya dan tentunya banyak pelanggan yang akan membeli dagangan Anda.

Bisa Kemanapun yang Anda inginkan

Tentunya jika Anda mempunyai Gerobak Usaha sendiri, Anda bisa membawanya kemanapun yang Anda ingin. Jika memang dilarang di tempat pertama, Anda bisa dengan mudahnya berpindah tempat dan tidak perlu membereskan banyak tempat.

Berbagai Macam Usaha Gerobak Makanan
Nah, sudah mulai tertarik untuk membuka usaha gerobak makanan? Seperti dilansir dari food.idntimes.com sudah banyak gerobak pedagang kaki lima yang laris manis walaupun sudah banyak menjamur. Ingin coba untuk memulai? Berikut ini beberapa ragam usaha makanan dengan menggunakan gerobak dengan modal minim.



Bisnis Gerobak Aneka Bakso
Anda pernah mencoba bakso? Ada bakso urat, bakso ikan, bakso isi telur dan banyak lagi. Dengan adanya macam-macam tipe bakso ini, seharusnya Anda bisa membuatnya lagi menjadi lebih menarik. Tidak perlu satu, ambillah dua tipe bakso terkenal untuk bisnis bakso Anda.

Mengapa bakso masih menjadi makanan terkenal dengan menggunakan gerobak? Anda bisa membuktikannya di sekitar Anda. Masih banyak pedagang kaki lima sampai dalam ruko pun yang masih ingin menjajankan baksonya.

Bermodal daging, mie dan sayur pelengkap, bakso masih menjadi makanan favorit dengan menggunakan gerobak. Usaha makanan ini akan menjadi makanan selingan andalan di tempat Anda. Anda bisa menjualnya di tempat-tempat strategis seperti sekolah atau komplek-komplek perumahan.

Selain di rebus, Anda bisa mengolahnya dengan cara lain seperti dibakar, digoreng ataupun dipanggang. Bahkan Anda bisa menjadikannya sebagai isi lumpia atau roti sebagai pelengkap. Cukup mudah bukan?

Gerobak Jajan dengan Aneka Olahan Aci
Aci adalah tepung tapioka yang mempunyai sifat seperti tepung sagu menurut Wikipedia.org. Kenyal dan enak menjadi slogan bahan ini. Beberapa contoh olahan aci dengan campuran bahan lain yang telah terkenal yaitu cilok, cireng, cilor, dan sebagainya.

Jika rumah Anda dekat dengan sekolah, setidaknya ada satu atau dua jajanan gerobak yang menggunakan aci. Ya, makanan dengan bahan yang sangat murah ini ternyata menjadi makanan favorit di kalangan anak-anak sampai remaja.


Bahan tambahan yang Anda perlukan juga murah seperti daging, telur, daun bawang dan bahan-bahan lainnya. Anda perlu menentukan bahan apa yang menurut Anda lebih mudah dan tentunya banyak disukai para pelanggan. Cobalah Anda perhatikan beberapa penjual yang berdagang di sekitar area sekolahan. Disitu Anda bisa melihat olahan mana yang paling disukai.

Selain murah, Anda bisa juga mengolahnya dengan cara masak yang berbeda. Salah satu yang paling terkenal adalah direbus dan digoreng. Contoh olahan aci yang direbus adalah cimol, dan cilok. Sedangkan olahan aci yang digoreng adalah cireng, dan cilor. Nah, dengan ini Anda sudah mulai membayangkan olahan aci mana yang paling mudah bukan?

Usaha Olahan Sate Gerobak
Sate atau daging tusuk ini ternyata juga banyak dijual oleh para pedagang yang menggunakan gerobak. Tidak perlu ribet, Anda hanya perlu memilih daging yang Anda inginkan dan menusuknya ke tusukan sate. Setelah itu, Anda bisa memilih cara memasak yang Anda inginkan.

Contoh seperti sate ayam. Biasanya, para pedagang usaha gerobak makanan sate ayam ini memasak satenya dengan cara dibakar dan diberikan bumbu racikannya yang terdiri dari kecap dan bumbu kacang. Yang Anda perlukan adalah membeli alat membakarnya yang biasanya sudah tersedia di pasar-pasar terdekat. Tidak ribet bukan?

Karena biasanya sate dibakar, cara membuatnya untuk terlihat unik adalah dengan menggunakan bahan dan bumbu yang berbeda. Karena hanya beberapa sate yang akan tetap bertahan dengan racikan dan bahan yang enak. Dengan bahan yang mudah dan tempat yang fleksibel, Anda masih menunggu kapan Anda bisa membuka usaha?


Olahan Nasi untuk Berbisnis Makanan
Nasi telah menjadi makanan pokok di negara kita. Banyak sekali orang yang berkata bahwa jika tidak ada nasi maka kita belum makan. Maka dari itu, sudah banyak juga pedagang yang menjajankan dagangan mereka dengan olahan nasi yang beragam caranya.

Salah satu olahan nasi yang terkenal dengan menggunakan gerobak yaitu nasi goreng. Usaha gerobak makanan ini sudah menjamur bahkan ke tempat terpencil sekalipun. Mengapa mereka masih bertahan? Ini karena banyaknya permintaan nasi goreng terutama pada malam hari. Saat perut lapar, pelanggan biasanya mencari makanan yang membuat sekaligus kenyang.

Nasi goreng sendiri terdiri dari beberapa bahan yang mudah didapatkan seperti bakso, sosis, sayur hijau, dan bahan pelengkap lainnya. Nah, bagaimana caranya untuk membedakan usaha Anda? Buatlah nasi dengan bahan yang berbeda atau cara memasak yang berbeda. Kembali lagi, semua makanan bisa Anda kreasikan sesuai yang Anda mau jika Anda ingin berusaha membukanya.

Sebagai contoh, Anda bisa membuat nasi kebuli yang masih jarang menjualnya terutama menjual dengan gerobak. Ini karena untuk membuat nasi kebuli tidak secepat membuat nasi goreng yang hanya tinggal di oseng-oseng. Nasi kebuli sendiri harus dimasak dengan benar dan lama.

Sudah banyak usaha gerobak makanan yang kini menjamur di Indonesia. Menggunakan gerobak bukan berarti kurang modal, tetapi berarti kita dapat lebih leluasa berinteraksi dengan pelanggan kita. Anda juga perlu ketahui bahwa usaha bukan hanya offline, tapi lewat online, Anda juga bisa melakukan usaha.

close